Ponsel Nokia Dibekali Sensor Kamera dari Material Terkuat di Dunia

PULSAPERMATA.COM - Setelah cerai dari Microsoft, Nokia dikabarkan siap untuk kembali ke pasar ponsel. Tak hanya dengan satu, Nokia rencananya akan mengumumkan dua smartphone baru nantinya.

Rumor terbaru menyebutkan, smartphone Nokia terbaru akan diproduksi oleh perusahaan China Foxconn, yang juga memproduksi iPhone milik Apple. Lebih lanjut dikatakan, perangkat Nokia akan memiliki sensor kamera yang diproduksi menggunakan material graphene (meterial paling tipis dan kuat di dunia).

Tak ketinggalan, semua bodi ponsel tersebut disokong dengan bodi metal. Rumor sebelumnya memperkirakan, ponsel Nokia akan diperkuat dengan chipset Snapdragon 820 dan akan disokong bodi metal, sebagaimana dilansir Gizmo China, Jumat (12/8/2016).

Selain itu, perangkat juga dikatakan akan dilengkapi dengan sertifikasi IP68, yang bisa tahan terhadap air dan debu. Nokia dilaporkan akan mengeluarkan dua ponsel, satu dengan ukuran 5,2 inci dan satu lagi dengan bentang layar 5,5 inci.

Kedua smartphone itu dikatakan akan dibekali dengan resolusi 2K dan dilengkapi dengan Z-Laucher System UI berbasis sistem operasi atau OS Google terbaru, Android 7.0 Nougat.